Apakah kamu member?

LINDUNGI HUTAN, LINDUNGI ENGGANG

Baru-baru ini tim Post-Release Monitoring (PRM) kami di Kamp Nles Mamse, Hutan Kehje Sewen bertemu dengan enggang klihingan (Anorrhinus galeritus). Satwa yang masih satu keluarga dengan rangkong dan dapat ditemukan di kawasan Asia Tenggara ini, tengah bertengger di salah satu pohon dan mengunyah makan siangnya yaitu seekor belalang sembah (Mantis). Tim PRM kami lantas melakukan observasi dan memotretnya dari bawah.

Baca juga: RANGKONG GADING: SIMBOL KESETIAAN MARYARAKAT DAYAK

Enggang klihingan biasa mendiami hutan dengan kanopi rapat dan menjadikan pohon meranti (Shorea spp.) sebagai pohon sarangnya. Burung ini adalah jenis terkecil dari spesiesnya dan sulit ditemui di hutan terbuka, meski masih bisa ditemui di hutan-hutan gambut atau tepi pantai. 


Enggang klihingan_Anorrhinus galeritus (Kredit foto: Ardi)

Selain serangga-serangga kecil, enggang klihingan juga mengonsumsi beberapa buah seperti ara (Ficus spp.) dan beberapa buah lain dengan kandungan gula dan lemak yang tinggi. Meskipun hidup dalam koloni, satu pasangan dominan akan melakukan perkembangbiakan dan seluruh kawanan dalam kelompok akan membantu merawat sarang dan telur baru tersebut. Kelompok terbesar yang pernah tercatat terdiri dari 12 individu enggang yang membantu dalam merawat sarang dan mengumpulkan makanan. Mereka memerlukan waktu selama kurang lebih 90 hari bersarang, termasuk 30 hari inkubasi telur untuk menghasilkan dua sampai tiga anak burung. 

Baca juga: RANGKONG, PENYEBAR BENIH DI KEHJE SEWEN

Sayangnya, saat ini enggang klihingan masuk dalam daftar satwa yang dilindungi kategori Near Threatened (NT) menurut International Union for Conservation of Nature (IUCN) dan masuk ke dalam kategori Apendix II oleh Convention on International Trade in Endangered Species of Wild Fauna and Flora (CITES). Hal ini disebabkan karena mereka telah kehilangan habitat aslinya sebanyak hampir 20% sejak tahun 2000-2012. Karena itu, sudah sepatutnya kita menjaga habitat alami enggang ini dengan pemanfaatan dan manajemen sumber daya hutan yang tepat guna dan berkelanjutan.




Menurutmu orang lain perlu tahu? Bagikan!

image image image

CATATAN!



OK

YA, AMPUN!



Tutup