Apakah kamu member?

NATAL DAN TAHUN BARU DI KEHJE SEWEN

Di saat orang-orang tengah sibuk mempersiapkan libur untuk merayakan Natal dan Tahun Baru, tim PRM tetap mengerjakan rutinitasnya memantau orangutan di Hutan Kehje Sewen.

Pagi hari ketika matahari baru saja muncul, kami sudah memulai kegiatan patroli kami. Belum jauh berjalan dari Camp, kami bertemu dengan Casey dan Hamzah. Mereka terlihat begitu akrab satu sama lain, menghabiskan waktunya di bawah pohon untuk memakan umbut jahe. Kemana Casey pergi, Hamzah selalu mengikutinya dari belakang.

Tak secerah hari sebelumnya, keesokan harinya kami memulai hari diselimuti gelapnya awan. Menjelang siang, hujan deras datang tetapi pencarian sinyal orangutan terus dilanjutkan. Hujan deras terus mengguyur Hutan Kehje Sewen sampai hari ketiga. Karena hujan deras tidak juga berhenti dan untuk menghindari hal yang tidak diinginkan, kami tim PRM pun menyudahi patroli hari itu tanpa mendapatkan satu pun sinyal orangutan.

Setelah berhari-hari diguyur hujan, akhirnya Kehje Sewen kembali cerah. Menjelang akhir minggu, kami berhasil mendeteksi keberadaan Yayang. Yayang terlihat sangat aktif bermain dan berpindah-pindah pohon. Kami juga sempat melihat Yayang sibuk membuat sarang untuk tidur siangnya.


Natal dan Tahun Baru di Kehje Sewen (Kredit foto: Deny)

Natal dan Tahun Baru di Kehje Sewen (Kredit foto: Deny)

Natal dan Tahun Baru di Kehje Sewen (Kredit foto: Deny)

Natal dan Tahun Baru di Kehje Sewen (Kredit foto: Deny)

Tak jauh dari pohon tempat Yayang bermain dan membuat sarang, terlihat Sayang juga tak kalah aktif. Dia memanjat, bergelantungan, dan tentu saja menikmati buah hutan yang ia temukan.

Selang beberapa jam setelah bertemu dengan Yayang dan Sayang, tim kembali menemukan sinyal Mona yang datang dari arah area rilis Emerson. Tim PRM mendapati Mona tengah asyik makan. Dari pantauan tim PRM, Mona lebih banyak beraktivitas di tanah dan senang makan umbut-umbutan dan buah rotan.

Meski beberapa di antara kami tidak berlibur menjelang hari Natal dan Tahun Baru, kami tetap merasa senang dan terhibur melihat orangutan yang kami temui tampak sehat dan bahagia.




Menurutmu orang lain perlu tahu? Bagikan!

image image image

CATATAN!



OK

YA, AMPUN!



Tutup