Apakah kamu member?

KUNJUNGAN EIJKMAN

Langit Kalimantan ditutupi awan gelap saat mobil Kijang Inova berwarna hitam memasuki areal Yayasan BOS di Samboja Lestari. Mobil tersebut membawa Ibu Prof. dr. Herawati Sudoyo Ph.D yang merupakan Deputi Direktur dari Lembaga Biologi Molekul Eijkman (disingkat EIJKMAN) yang didampingi oleh stafnya, Ibu Wuriyantari Septiadi.

Kedatangan mereka disambut oleh drh. Agus Irwanto yang langsung memperkenalkan fasilitas reintroduksi orangutan di Samboja Lestari. Ibu herawati sangat antusias sekali dan kagum dengan Yayasan BOS yang sangat berdedikasi dalam merawat dan menjaga kesehatan satwa, baik orangutan maupun beruang madu. Ibu herawati juga sempat menyalurkan kesukaan memotretnya dengan mengambil beberapa foto orangutan dan pemandangan di Samboja Lestari.


Setelah selesai melihat-lihat berbagai fasilitas, Ibu Herawati pun berkunjung ke Samboja Lodge yang juga merupakan salah satu fasilitas di Samboja Lestari di mana para tamu bisa menginap dan menikmati Samboja Lestari dari dekat. Setelah itu, Ibu Herawati menyantap makan siang di kantor Samboja Lestari sambil berbicang-bincang dengan dokter Agus. Karena hujan mulai turun, Ibu Herawati pun menyudahi kunjungan dan beliau menyatakan rasa terima kasihnya yang mendalam atas sambutan hangat dari Yayasan BOS.




Menurutmu orang lain perlu tahu? Bagikan!

image image image

CATATAN!



OK

YA, AMPUN!



Tutup